Mencari obat untuk sakit tenggorokan mungkin bukan hal sulit, selain karena sakit tenggorokan merupakan hal umum yang sering dialami oleh banyak orang, obatnya pun dijual bebas di pasaran mulai dari warung dekat rumah, mini market hingga apotek. Jenisnya pun beragam, mulai dari minuman pereda sakit tenggorokan yang banyak diiklankan di televisi, permen pelega tenggorokan, hingga obat sakit tenggorokan yang sesuai dengan resep dokter.

Jika biasa memakai obat untuk sakit tenggorokan dan panas dalam yang sesuai resep dokter, maka tentu saja itu berarti kita pasti sudah memeriksakan diri ke dokter dan tahu penyebab sakit tenggorokan yang dialami, bukan hanya sekadar menerka-nerka berdasarkan gejalanya apakah yang dirasakan termasuk sakit tenggorokan karena sekadar gejala menjelang flu, akibat terjadinya peradangan, dll.

Nama Obat Untuk Sakit Tenggorokan Saat Menelan Dan Panas Dalam Yg Bagus
Nama Obat Untuk Sakit Tenggorokan Saat Menelan Dan Panas Dalam Yg Bagus Apa ?

Oleh karena itu, sebelum mengetahui apa saja nama obat untuk sakit tenggorokan, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu beberapa gejala dan jenis sakit tenggorokan agar lebih mudah memilah obat apa saja yang tepat untuk atasi sakit tenggorokan yang dialami. Berikut bahasannya.

Kenali Jenis Sakitnya Sebelum Memutuskan Obat Untuk Sakit Tenggorokan yang Tepat


Sakit tenggorokan apalagi ketika menelan yang diiringi dengan panas dalam memang sebuah penyakit umum yang diderita oleh banyak orang. Sakit tenggorokan lebih utama cenderung menyerang pada anak-anak yang masih belum begitu memiliki kekebalan terhadap bakteri dan virus yang menyerang.

Namun dari beberapa jenis sakit tenggorokan, terlebih pada anak, akan sulit menemukan obat untuk sakit tenggorokan yang pas karena beberapa gejala dari penyebab sakit tenggorokan sekilas terlihat mirip.
Beberapa jenis sakit tenggorokan diantaranya adalah karena:
1. Radang tenggorokan
2. Amandel
3. Gejala flu
4. Gejala Panas dalam

Obat Untuk Sakit Tenggorokan karena Radang


Ada dua jenis infeksi atau radang yang mengakibatkan sakit tenggorokan dengan dua gejala berbeda. Sakit tenggorokan yang pertama disebabkan oleh bakteri yang ditandai dengan terasa keringnya tenggorokan saat menelan makanan atau minuman serta pembengkakan pada kelenjar leher. Dalam kondisi yang lebih parah, penderita radang akibat bakteri ini bisa sampai mengalami keadaan menggigil. Sedangkan untuk infeksi atau radang tenggorokan yang disebabkan oleh virus gejalanya lebih kepada rasa gatal dan pedih di tenggorokan.
Meskipun akan mengganggu aktifitas, namun sakit tenggorokan akibat infeksi atau radang ini memang bukan tergolong penyakit yang berbahaya. Untuk pengobatannya, dokter biasa memberikan resep obat yang mengandung ibuprofen dan paracetamol. Kedua obat ini juga dijual bebas di apotek, namun alangkah lebih baik pemakaiannya tetap di bawah pengawasan dokter.

Jika tidak hendak repot-repot ke dokter dan malas dengan resiko obat kimia, maka obat untuk sakit tenggorokan yang disebabkan oleh radang ini bisa menggunakan ramuan herbal sehat dan enak yang berbahan dasar lemon, teh hijau, hingga madu. Untuk mengurangi rasa sakit dan infeksi, baik lemon, teh hijau, dan madu telah terbukti sangat efektif. Selain bahan-bahannya mudah didapat, ketiganya juga merupakan bahan-bahan yang enak untuk dijadikan ramuan minum.

Seduhlah air perasan lemon dengan air hangat kemudian minum tiga kali dalam sehari, jika menginginkan sedikit rasa manis maka boleh ditambahkan madu. obat untuk sakit tenggorokan kedua yang berasal dari teh hijau tentu lebih bermanfaat lagi karena kandungan teh hijau akan sangat bermanfaat untuk kesehatan selain sebagai pereda radang. Sedangkan untuk madu, mengonsumsi madu dalam bentuk apa pun selalu membawa manfaat.

Baca juga : Obat Sakit Tenggorokan Susah Menelan

Obat untuk Sakit Tenggorokan karena Amandel


Sakit tenggorokan yang disebabkan oleh radang amandel atau radang tonsil ini seringkali menyerang anak pada usia 3 sampai 15 tahun. Pada umumnya, virus yang menyebabkan amandel membengkak adalah sama dengan yang menyebabkan peradangan pada tenggorokan, akan tetapi untuk gejala dan akibatnya pada penderita radang tenggorokan dan amandel tentu berbeda.

Obat untuk sakit tenggorokan yang disebabkan pembengkakan amandel pun hampir sama dengan yang digunakan oleh penderita radang tenggorokan biasa, yakni ibuprofen dan paracetamol sebagai penahan rasa sakit. Kadang aspirin untuk kelompok usia tertentu. Akan tetapi jika radang tenggorokan bisa mudah diobati dengan pemberian obat sederhana. Namun dalam kasus sakit amandel yang cukup parah, obat-obatan tersebut tidak diperlukan lagi karena pelu dilakukan operasi pengangkatan amandel agar masalah yang ditimbulkan segera tuntas. Namun jangan khawatir karena operasi ini termasuk operasi kecil yang hanya memakan waktu rata-rata sekitar 30 menit dan tidak beresiko tinggi. Yang harus diwaspadai setelahnya adalah si pasien yang telah menjalani operasi harus mendapat istirahat yang cukup dan jangan sampai kekurangan cairan.

Adapun ciri-ciri radang amandel di antaranya adalah:
1. Nyeri tenggorokan dan sulit menelan
2. Suara menjadi serak
3. Berkurangnya napsu makan
4. Sulit untuk bernapas melalui mulut
5. Membengkaknya kelenjar getah bening di leher
6. Pembengkakan amandel yang disertai bintik-bintik putih

Obat untuk Sakit Tenggorokan karena Flu


Sakit tenggorokan yang dirasakan menjelang flu merupakan hal lumrah yang dialami oleh hampir setiap orang. Namun dalam hal ini tentu saja lebih ringan resikonya daripada sakit tenggorokan karena radang atau amandel.

Meskipun gejalanya tetap berkisar pada seraknya suara, rasa pedih dan kering pada tenggorokan dan rasa sakit saat menelan, sakit tenggorokan menjelang flu ini biasanya diiringi dengan rasa pusing dan meler. Beberapa hari kemudian mungkin akan dilanjutkan dengan demam dan batuk-batuk. Saat inilah maka penderita berarti sudah posifit mengalami flu.

Baik flu berat maupun flu ringan tentu perlu pengobatan yang tepat, termasuk obat untuk sakit tenggorokan dan pilek yang dialami oleh anda saat ini . Jika hal ini terjadi pada anak, maka bisa dilakukan pengobatan alami yang paling ringan dari mulai menghirup harumnya ramuan kayu manis hingga air parutan bawang putih. Sebagai pelengkap untuk menghilangkan sakit tenggorokannya, konsumsilah madu murni yang banyak disukai anak.

Obat Untuk Sakit Tenggorokan Dan Panas Dalam

Orang yang mendderita penyakit panas dalam pada mulanya memiliki gejala misalnya sakit tenggorokan, sariawan, batuk diare, mulut bau , bibir pecah-pecah dam .Penyebab  Panas dalam sendiri adalah  sebab kekurangan vitamin C dalam tubuh, kurang serat, juga karena banyak mengonsumsi makanan berlemak serta  gorengan . oleh karena itu jika ingin cepat sembuh dari panas dalam maka hindarilah penybabnya baru lakukan pengobatan herbal panas dalam di bawah ini :
a. Cincau
Cincau adalah minuman seperti agar yang dproses melalui sari pati daun cincau di daerah sunda cincau merupkan minuman yang banyak diserbu orang ketika sedang terik . Konsumsi cincai bisa berbagai macam seperti dijadikan  sebagai es cincau, campuran cappucino cincau .  Memiliki rasa enak dan menyegarkan itulah alasannya kenapa cincau diminati banyak orang namu , Jika Anda ingin menjdaikan sebagai obat panas dalam, sebaiknya hindari penggunaan es batu cukup konsumsi cincaunya saja .

b. Kelapa muda
Konsumsilah air kelapa muda saat mengalami panas dalam apalagi saat terik tentu memberikan efek segar namun jangan dimakan kelapanya cukup airnya saja .
Baca juga : Cara Menyembuhkan Sakit Tenggorokan

Tips Untuk Mencegah Sakit Tenggorokan

Adapun beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah sakit tenggorokan dan menambah daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang bakteri dan virus, di antaranya adalah:

1. Banyak mengonsumsi air putih agar senantiasa menjaga kesehatan tenggorokan, metabolisme dan kadar oksigen di dalam tubuh

2. Hindari terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas dan atau berlemak yang paling cepat berpengaruh terhadap sakitnya tenggorokan

3. Tidak terlalu sering meminum air es yang akan dengan mudahnya mengakibatkan tenggorokan menjadi serak

4. Konsumsilah madu secara rutin

5. Hindari mengonsumsi makanan manis yang tidak alami karena akan memicu batuk
6. Jaga tubuh dengan mengonsumsi vitamin C secara teratur baik dari buah-buahan secara langsung maupun dengan mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin C
Baca juga : obat batuk dan radang tenggorokan
Demikian pembahasan pada artikel kali ini. Dengan beberapa tips dan obat untuk sakit tenggorokan yang dipaparkan di atas, semoga bisa menambah pengetahuan pembaca dan bermanfaat. Jangan lupa jika anda mengalami masalah leher dan tenggorokan cukup kunjungin Tenggorokan.COM
Lebih baru Lebih lama