Sakit Tenggorokan bukanlah penyakit yang serius, tetapi jika dibiarkan tanpa diobati akan menjadi masalah yang mengganggu selera makan, pernafasan dan lainnya. Biasanya, penderita mengalami gangguan tenggorokan saat hendak terserang pilek. Namun, sakit di daerah tenggorokan dengan pilek bisa sembuh atau hilang sendiri pada beberapa hari saja. Saat tenggorokan terasa sakit untuk menelan dan penderita merasa seperti hidungnya berlendir dan mampet maka sudah pasti sakit tenggorokan tersebut merupakan gejala awal terkena flu.

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Saat penderita mengalami sakit di daerah tenggorokan, sudah pasti segalanya akan terganggu. Sebab, gejala awal yang dirasakan oleh penderita adalah adanya peningkatan suhu tubuh yang tinggi. Hal tersebut muncul dikarenakan adanya infeksi yang memang selalu memberikan gejala umum ini. Sehingga, penderita akan cenderung merasa malas sebab badan yang terasa tidak fit, nyeri semua dan bahkan susah untuk menelan karena Sakit Tenggorokan. Bahkan dalam beberapa kasus, banyak penderita yang mengeluh sebab kesulitan menelan air. Tidak heran jika sakit ini kerapa membuat penderitanya absen dalam melakukan rutinitas berat.

Jika anda mengalami sulit menelan dan tenggorokan terasa sakit, ada beberapa hal yang harus anda perhatikan. Pertama adalah dengan mencari tahu terlebih dahulu penyebab dari tenggorokan yang terasa sakit. Sehingga, anda pun tahu dengan cepat apa obat sakit tenggorokan susah menelan sampai sembuh total ..

Penyebab Sakit Tenggorokan yang membuat anda kesulitan untuk menelan adalah sebagai berikut:

1. Virus
Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Virus adalah sel organisme yang selalu muncul saat siapapun hendak sakit flu dan batuk. Flu dan batuk memang disebabkan oleh virus dan kita tidak bisa menggunakan obat untuk mengatasi virus. Karena itu, flu dan batuk bisa hilang dengan sendirinya. Namun, saat tenggorokan terasa benar-benar sakit untuk menelan, obat tetap harus dikonsumsi. Umumnya, penderita akan diberikan obat yang bisa membantu meningkatkan sistem daya tahan tubuh, mengurangi gejala dan meringankan tenggorokan yang sakit. Jadi, obat yang dikonsumsi bukan obat yang membunuh virus itu sendiri.

2. Bakteri
Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Berbeda dengan bakteri yang merupakan mikroorganisme. Umumnya, bakteri cenderung menginfeksi bagian tubuh dan sering menyebabkan beberapa penyakit seperti penyakit mulut mulai dari sariawan dan lainnya. Tenggorokan yang sakit biasanya membuat penderita susah menelan dikarenakan adanya bakteri yang masuk dalam tubuh. Bakteri ini masuk karena terbawa udara atau makanan. Maka dari itu, menjaga kebersihan dan menghindari diri dari polusi udara adalah hal yang harus dilakukan sebagai upaya menghindari masalah tenggorokan yang sakit karena bakteri.

Selain waspada dan hati-hati, anda harus melakukan berbagai cara untuk menjaga sistem daya tahan tubuh seperti berolahraga secara teratur, istirahat yang cukup, makan dengan nutrisi yang tinggi dan lainnya supaya tidak terserang oleh bakteri penyebab tenggorokan yang sakit. Sebab, tenggorokan yang sakit dikarenakan bakteri lebih berbahaya dibandingkan disebabkan oleh virus.

Untuk mengatasi Sakit Tenggorokan yang disebabkan oleh virus dan bakteri, ada beberapa cara alami dan medis yang bisa dilakukan seperti:

1. Makan permen pelega tenggorokan

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Beberapa permen tenggorokan bisa menjadi pelega untuk mengatasi sakit tenggorokan saat menelan. Makan permen ini dalam sehari karena dapat merangsang air liur sehingga tenggorokan tetap lembab. Permen pelega dibuat dengan bahan-bahan antibakteri dan dapat mengurangi rasa nyeri di tenggorokan. Bahkan, permen ini bisa mudah dicari di apotek atau di swalayan.

2. Kumur air garam hangat

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Tidak sedikit penelitian yang menunjukkan bahwa berkumur hingga beberapa kali sehari menggunakan air garam hangat bisa mengurangi peradangan yang ada di tenggorokan. Jadi, tips ini bukan hanya sekedar mitos. Anda juga dapat menghilangkan lendir dan mengurangi iritasi serta mengurangi serangan bakteri dengan kumur air garam hangat saat sakit tenggorokan sampai ke telinga.

Caranya:
Umumnya, dokter merekomendasikan untuk melarutkan 1/2 sdt. Garam untuk secangkir air hangat. Gunakan untuk berkumur sampai secangkir tersebut habis dan lakukan setiap hari sampai peradangan bisa berkurang dan sembuh.

3. Minum sirup

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Minum sirup obat batuk bisa anda lakukan saat anda tidak tahan lagi dengan rasa yang tidak nyaman saat tenggorokan sakit. Sirup obat batuk bekerja guna mengurangi rasa nyeri di tenggorokan dalam kurun waktu sementara tetapi terbilang efektif terutama mengusir rasa tidak nyaman pada daerah tenggorokan.

Caranya:
Minum sirup obat batuk dengan mengikuti dosis saat anda sedang batuk. Obat batuk yang tidak menyebabkan kantuk bisa anda pilih jika anda sedang bekerja.

4. Minum air putih yang banyak

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Untuk sakit tenggorokan dan batuk, sangat penting bagi penderita terus meminum air putih yang banyak. Jika tidak ingin air putih, anda bisa meminum yang lainnya selama bukan alkohol atau kopi. Dengan meminum air putih yang banyak, dapat mencegah dehidrasi. Tubuh membutuhkan cairan supaya urin tetap dalam kondisi yang baik dan untuk tenggorokan, meminum air putih yang banyak juga membuat selaput lendir tetap lembab dan tubuh pun bisa memerangi bakteri serta iritasi misalnya allergen dengan lebih mudah.

Air putih juga sangat bermanfaat untuk menjaga tubuh supaya tetap fit serta meningkatkan daya tahan tubuh sehingga akan lebih mudah bagi tubuh untuk melawan gejala flu. Jus buah yang encer bisa menjadi alternatif jika anda ingin sesuatu yang manis dan hindari menambahkan gula.

5. Minum teh

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Untuk yang tidak terbiasa minum air putih yang banyak atau yang bosan terus menerus minum air putih, teh bisa menjadi pilihan anda. Pilih secangkir teh herbal hangat yang dapat memberikan rasa menenangkan bagi siapapun terutama yang sedang sakit tenggorokan sebelah kiri. Jika tidak punya teh herbal, anda bisa menggunakan teh yang terbuat dari daun hitam, hijau atau putih guna mengatasi infeksi dan meningkatkan daya tahan tubuh sebab kandungan antioksidannya yang tinggi.

Caranya:
Minum teh hangat. Anda juga bisa menambahkan 1 sdt. Madu pada teh anda jika anda ingin menghindari gula. Madu juga baik untuk mengatasi tenggorokan sakit karena kandungan antibakteri.

6. Makan sup ayam

Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Sup ayam sangat bermanfaat untuk membantu menyembuhkan pilek dan bahkan bekerja dengan baik untuk mengurangi rasa sakit akibat peradangan di tenggorokan. Kandungan natrium pada kaldu sup ayam bekerja sebagai anti-inflamasi sehingga dapat menyembuhkan radang tenggorokan. Sifatnya juga cair, sehingga tidak akan membuat anda kesulitan menelan. Sup ayam juga sangat kaya akan nutrisi guna melawan penyakit.

7. Madu
Penyebab Sakit Tenggorokan Susah Menelan Dan Cara Mengobatinya
Berdasarkan penelitian, madu kaya akan kandungan antibakteri, antijamur dan antivirus. Madu bekerja sangat baik untuk menenangkan tenggorokan yang sakit, batuk dan jenis penyakit bronchial lainnya. Disarankan untuk memberikan madu pada orang dewasa. Jika yang terkena tenggorokan sakit saat menelan ludah adalah anak-anak, madu hanya disarankan untuk anak-anak di atas 2 tahun.

Caranya:
Campurkan 1 sdm. Madu dalam air hangat, minum selagi hangat. Madu akan membantu melapisi tenggorokan dan melawan bakteri yang ada di sekitar tenggorokan.

Itulah informasi tentang penyebab tenggorokan sakit dan membuat anda susah menelan beserta 7 cara mengobati sakit tenggorokan sebelah kanan dan kiri.
Lebih baru Lebih lama