Obat amandel anak semakin banyak dicari karena dewasa ini, berdasarkan penelitian, ternyata penyakit radang amandel setidaknya menyerang 1 dari 3000 anak. Perkembangan radangnya sendiri dimulai sangat dini yakni sejak usia anak 2 tahun. Radang amandel yang seringkali ditengarai dengan gejala nyeri dan benjolan pada tenggorokan ini cenderung identik dengan operasi pengangkatan amandel yang bengkak. Namun, sebenarnya tidak semua radang amandel harus selalu diselesaikan melalui meja operasi, ketika peradangannya belum sampai pada tahap parah, maka pengobatan konvensional tanpa tindakan operasi menjadi jalan keluarnya.

Obat Amandel Anak-Anak Tradisional dan Apotik Yang Ampuh dan Aman untuk Anak

Obat Amandel Anak-Anak Tradisional dan Apotik Yang Ampuh dan Aman untuk Anak
Tidak banyak yang mengetahui bahwa beberapa tanaman yang sering kita temukan di sekitar ternyata merupakan obat amandel anak yang ampuh. Obat-obatan tradisional berikut sangat disarankan karena selain memiliki khasiat tanpa memberikan efek samping, tentu saja anak akan mengalami kesulitan dalam mengonsumsi obat kimia yang cenderung terasa pahit dan berbau.
Namun sebelum beranjak pada tanaman apa saja yang dapat dijadikan sebagai obat amandel anak yang bermanfaat, berikut kita bahas terlebih dahulu apa saja penyebab dan kebiasaan buruk yang mengakibatkan peradangan amandel seseorang menjadi lebih parah.

Ketahui Penyebab Amandel Sebelum Tentukan Obat Amandel Anak


Saat anak terkena radang amandel tentu saja para orang tua tidak menghendaki hal yang sama terjadi secara berulang, apa lagi harus kembali mencari obat amandel anak yang cocok. Oleh karena itu, hendaklah segera mengetahui apa saja penyebab peradangan amandel pada anak sehingga bisa dilakukan kegiatan pengobatan yang tepat dan pencegahan untuk hari-hari berikutnya.

Adapun beberapa penyebab peradangan amandel seseorang, terutama pada anak, adalah sebagai berikut:

1. Kurangnya Konsumsi Air Putih
Baik untuk dewasa maupun anak-anak, mengonsumsi air putih adalah hal utama dalam rangka menjaga kesehatan tubuh seseorang dan mencegah dari berbagai penyakit. Terbukti, salah satu penyebab terjadinya peradangan amandel pun adalah karena kurangnya konsumsi air putih.
Pada kasus anak-anak, tentu saja anak tidak dapat kita andalkan untuk dapat mengonsumsi air putih sebagai pendegah dan obat amandel anak alami sebagaimana idelanya tubuh seseorang membutuhkan cairan dalam sehari yakni dengan mengonsumsi sebanyak kurang lebih dua liter setiap harinya. Peran orang tualah yang sangat penting dalam menjaga kesehatan anak ini.
Jika anak masih dalam jangkauan dan asuhan orang tua seluruhnya, pada masa batita misalnya, biasakanlah memberi minum anak secara rutin meskipun anak tidak meminta. Anak yang sedang asik bermain biasanya sampai lupa untuk minum, oleh karena itu para orang tualah yang harus selalu memberikan asupan air putih yang wajar sesuai kebutuhan tubuh.
Sedangkan pada usia anak yang lebih besar dan cenderung sudah mampu mengurus kebutuhan pribadinya seperti makan dan minum sendiri, Anda cukup mengingatkan dan mengawasi anak agar senantiasa mendapatkan asupan air putih sesuai kebutuhannya.

2. Alat Makan yang Kurang Bersih
Peradangan amandel yang terjangkiti virus akan mengakibatkan amandel semakin membengkak hingga akhirnya bisa dilakukan tindakan operasi. Alat makan yang kurang bersih tentu menjadi salah satu faktor utama terjangkitnya seseorang oleh virus, termasuk virus amandel. Oleh karena itu selalu jagalah kebersihan alat makan anak.

3. Makanan Berminyak
Anak-anak cenderung lebih menyukai makanan dengan olahan digoreng yang notabene akan sangat mengganggu kesehatan jika dilakukan secara berlebihan. Mulai dari panas dalam, flu, radang tenggorokan hingga amandel bisa timbul gara-gara makanan berminyak yang dikonsumsi anak secara berlebihan.

4. Pengawet Makanan dan Bahan Kimia Lainnya
Tidak salah jika orang tua mengatakan bahwa daya tahan mereka pada zaman dahulu jauh lebih kuat daripada anak-anak zaman sekarang. Salah satu yang paling mungkin menjadi penyebabnya adalah karena berbagai makanan dewasa ini mengandung pengawet dan banyak bahan kimia lainnya sehingga kurang baik bagi ketahanan tubuh dan mengakibatkan imunitas menurun, termasuk semakin mudahnya virus amandel masuk ke dalam tubuh anak. Untuk mengetahui sebab-sebab amandel silahakan lihat juga: Artikel Tentang Apa Itu Penyakit Amandel Dan Cara Mencegahnya dengan Baik dan Benar

Obat Amandel Anak Herbal Tradisional

Nyatanya banyak obat amandel AnakTradisional yang berasal dari berbagai tumbuhan herbal di sekitar kita yang telah terbukti cukup ampuh membasmi radang amandel, namun tentu saja tidak semua dapat digunakan sebagai obat amandel anak mengingat kemampuan anak untuk mencerna obat perlu dipertimbangkan.
Berikut beberapa obat amandel anak yang alami dan mudah dicerna anak:

1. Madu
Rasanya hampir semua orang menyukai madu, termasuk anak-anak. Selain rasanya yang enak, khasiat madu yang sudah sangat terbukti untuk berbagai penyakit ini ternyata berguna juga sebagai obat amandel anak.
Berilah anak satu hingga dua sendok makan madu tiga kali dalam sehari hingga peradangan amandel anak sembuh. Selain diminum langsung juga baik diseduh dengan air hangat ketika mengonsumsinya. Setelah sembuh anak tetap dapat mengonsumsi madu setiap pagi dan sore sebagai penjaga daya tahan tubuh.

2. Mengkudu
Mendengar namanya saja pasti sudah terbayang buah hijau kehitaman dengan bintik-bintik dan bau tidak sedap. Buah ini ternyata berkhasiat dalam penyembuhan radang amandel. Namun bisakah mengkudu dijadikan sebagai obat amandel anak? Jawabannya adalah bisa, asalkan kita mengolahnya menjadi sajian obat yang disukai anak.
Salah satu cara yang dapat digunakan agar anak menyenangi buah mengkudu dalam proses pengobatan amandelnya adalah dengan mencampurkannya bersama madu. Pertama cucilah satu hingga dua buah mengkudu yang sudah matang untuk kemudian dihancurkan dan diperas airnya. Mengkudu bisa direbus terlebih dahulu atau langsung dihancurkan saja. Setelah tersaring airnya campurkan dengan madu sebagai pemanis alami. Berikan pada anak untuk dikonsumsi secara teratur.


3. Jahe
Air rebusan jahe sangat bermanfaat untuk kesehatan mulai dari anak-anak hingga dewasa. Cita rasa jahe yang hangat ini ternyata menjadi satu kelebihan yang membuatnya menjadi salah satu obat amandel yang ampuh. Untuk diberikan kepada anak, rebuslah beberapa ruas jahe yang sudah dibersihkan ke dalam dua hingga tiga gelas air putih kemudian campurkan gula merah alami sebagai penambah rasa manis. Setelah matang angkat dan biarkan diminum hangat oleh anak. Namun ingat, jangan sampai rebusan jahenya terlalu pedas karena sistem pencernaan anak yang masih rawan.

4. Jeruk Nipis
Jeruk nipis memang terkenal menyembuhkan peradangan, termasuk untuk peradangan amandel. Sebagai obat amandel anak, peraslah jeruk nipis dan ambil airnya, lalu campurkanlah dengan madu agar cita rasa asamnya berkurang dan berganti menjadi manis. Ingat, untuk anak, jeruk nipis harus selalu disertai madu dalam mengonsumsinya. Minum air perasannya secara teratur dua hingga tiga kali sehari (masing-masing satu hingga dua sendok makan) selama masa pengobatan.

obat amandel anak di apotik

Jika anda ingin menggunakan obat kimia untuk sikecil maka disini akan kami singgung sedikit disini:
1. Ibuprofen
2. Antibiotik
3. Penisilin
4. Eritrimisin
Ke empat obat diatas sudah kami jelaskan di artikel sebelum ini maka silahkan lihat di Obat Amandel Tanpa Operasi Dan Larangannya

Beberapa tanaman tradisional di atas cukup ampuh untuk mengobati amandel, termasuk bagi orang dewasa. Semoga artikel ini dapat menjadi referensi obat amandel anak yang bermanfaat.Ups jangan lupa bagikan artikel Tenggorokan.Com ya sobat.
أحدث أقدم